Berbicara tentang semut yang terlintas dipikiran kita adalah hewan kecil yang hidup bergerombol bertemu saling bersalaman dan gotong royong antar sesama anggota kelompok semut. Anggota? Lucu bukan? Iya, semut memang memiliki keunikan tersendiri yang menarik untuk diperbincangkan.
Namun kali ini penulis tidak akan membahas keunikan kehidupan semut melainkan akan membahas mengenai khasiat atau manfaat semut Jepang. Semut jepang atau yang masyarakat Jepang sebut “Ari” adalah salah satu spesialite pengobatan alternatif yang telah dipercaya secara turun menurun dalam meringankan berbagai macam penyakit.
Mengapa bisa demikian? Karena semut Jepang mengandung banyak kandungan yang dibutuhkan tubuh seperti protein yang diperuntukkan dalam membantu meregenerasi sel-sel tubuh yang telah mati dan sebagai imunitas guna melawan berbagai mikroba yang dapat menimbulkan penyakit.
Selain itu Asam amino yang berkhasiat untuk detoksifikasi amonia pada hati, asam laktat dan asam hialuronat untuk stamina tubuh, serta enzim HMES yang berkhasiat dalam membantu proses metabolisme tubuh seperti pencernaan dan peredaran darah, pasti penasaran sekali bukan? Simak ulasannya berikut ini ya..
Manfaat Semut Jepang Untuk Menyembuhkan Berbagai Penyakit
1. Penyakit Jantung
Karena persentase >80% kematian disebabkan oleh Penyakit jantung khususnya pada negara-negara dengan penghasilan rendah dengan angka kematian terbanyak dialami oleh wanita. Namun meskipun begitu, Penyakit jantung tidak pandang bulu ia dapat menyerang siapa saja dari berbagai usia dan semua kalangan.
Jika anda berpikir bahwa penyakit jantung hanya akan menyerang orang-orang bertubuh gempal dan orang-orang paruh baya saja sebaiknya mulai dari sekarang anda harus mulai berjaga-jaga atau mengantisipasi akan hal tersebut, selain mengonsumsi asupan yang baik seperti
makanan yang rendah lemak, kolestrol, gula, garam, buah-buahan segar, serta sayuran hijau dan biji-bijian, mengonsumsi semut Jepang bisa menjadi pilihan yang baik untuk anda yang ingin memelihara kesehatan jantung.
2. Diabetes
Penyakit diabetes adalah penyakit yang mengakibatkan meningkatnya kadar glukosa dalam darah. Terjadinya diabetes disebabkan karena kemampuan tubuh yang kurang bahkan tidak punya kemampuan sama sekali dalam memproduksi insulin yang dihasilkan pankreas.
Meskipun sampai saat ini belum banyak penelitian lebih lanjut mengenai pengobatan semut Jepang untuk diabetes namun, banyak masyarakat Jepang bahkan masyarakat Indonesiapun yang telah membuktikan manfaat atau khasiat semut Jepang ini bagaimana Anda tertarik untuk mencoba?
3. Mengendalikan Tekanan Darah
Seperti yang telah disinggung sebelumnya bahwa semut Jepang memiliki kandungan berupa Enzim HMES yang berguna dalam metabolisme peredaran darah. Tekanan darah sangat mempengaruhi kinerja tubuh.
Jika Anda mempunyai riwayat darah tinggi maka ancaman Penyakit berupa penyakit jantung dan diabetes bukanlah hal yang mustahil akan menimpa anda karena tekanan darah yang kurang terkontrol, penulis tidak menyumpahi loh penulis sekedar mengingatkan saja.
Maka dari itu solusi yang bisa penulis tawarkan adalah dengan cara pengonsumsian semut jepang yang berguna untuk pengontrolan atau penstabilan tekanan darah.
4. Meringankan Penyakit Stroke
Stroke adalah penyakit gangguan kerusakan pada otak yang disebabkan karena tersumbatnya aliran darah sehingga pembuluh darah pecah dan menghambat suplai oksigen.
Stroke bisa mengakibatkan trauma pada penderitanya, kelumpuhan otot bahkan yang terparah kematian. Selain penyakit kardiovaskuler seperti jantung, Penyakit kardiovaskuler yang lain seperti strokepun tak kalah berbahaya mematikan dengan Penyakit jantung. Maka, mengonsumsi semut jepang bisa menjadi alternatif yang baik untuk pengobatan.
5. Mengontrol Kadar Kolesterol Dalam Darah
Di dalam tubuh kita terdapat 2 kolesterol, kolesterol baik (HDL) dan kolesterol jahat (LDL). Kolesterol dibawa oleh protein di dalam darah Gabungan keduanya disebut dengan lipoprotein.
Jika kadar LDL dalam darah sudah sampai 190 atau sudah dapat dikatakan sangat tinggi maka anda harus segera mengobatinya. berbagai terapi medis yang dapat diberikan salah satunya dengan pemberian statin namun jika pengobatan statin tidak pula memberikan efek farmakologi yang diharapkan ada baiknya anda bisa mengonsumsi semut Jepang yang telah dibuktikan banyak orang.
6. Mengobati Liver
Dengan kandungan Asam amino yang terkandung dalam khasiat semut Jepang dapat membantu meningkatkan proses detoksifikasi amonia oleh hati sehingga meningkatkan kualitas kesehatan yang lebih maksimal. Bagaimana, masih belum tertarik untuk mencoba?
7. Meningkatkan Vitalitas
Dewasa ini, vitalitas sangat penting bagi kesehatan. Tak jarang kini banyak beredar obat-obatan diluaran yang menawarkan khasiat berupa peningkatan vitalitas khususnya pada pria.
Nah, manfaat semut Jepang kali ini dapat membantu meningkatkan vitalitas pria, tidak percaya? Kandungan asam laktat yang terdapat pada semut Jepang telah dipercaya dapat meningkatkan vitalitas pria kenapa? Karena Asam laktat merupakan bahan energi yang penting selama berolahraga yang berlangsung lama. Sekarang dengan bantuan semut jepang vitalitas tubuh anda dapat meningkat.
8. Meningkatkan Fungsi Sel-Sel Tubuh
Manfaat selanjutnya adalah meningkatkan fungsi sel-sel dalam tubuh yang mana jika fungsi sel-sel tubuh baik maka kita akan lebih terhindar dari berbagai ancaman penyakit contohnya seperti penyakit kanker. Maka dari itu, mengonsumsi semut jepang bisa menjadi alternatif untuk pencegahan dan pengobatan penyakit kanker.
9. Untuk Demam
Mengonsumsi 2 semut jepang setiap hari selama seminggu dipercaya dapat menurunkan demam. Tapi, sebelum itu kenali dulu penyebab demam anda. Jika demam anda dikarenakan infeksi akut terlebih dahulu pengobatan secara medis lebih diutamakan karena pengobatan demam menggunakan semut jepang belum dilakukan penelitian medis yang lebih lanjut namun, meski begitu sudah banyak masyarakat yang telah membuktikan khasiat semut jepang sebagai pengganti obat-obatan medis. Ini tergantung pilihan anda.
10. Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Dengan metabolisme tubuh yang baik artinya anda telah berinvestasi jangka panjang untuk memelihara kesehatan tubuh anda. Jika anda menyayangi tubuh anda mari beri asupan gizi yang baik dengan mengonsumsi sayur-sayuran, buah-buahan dan tentunya semut jepang yang kaya akan nutrisi. Monggo dicoba..
11. Memperlancar Sistem Pencernaan
Kandungan Enzim HMES yang sangat luar biasa bagi tubuh salah satunya dapat membantu memperlancar sistem pencernaan. Enzim berperan dalam mengolah zat-zat baru yang masuk ke dalam tubuh sehingga proses lainnya berubah. Enzim yang berfungsi sebagai penghancur makanan ketika sedang mengunyah makanan didalam mulut. Perlu diketahui Seluruh mekanisme organ tubuh dibantu oleh adanya enzim.
12. Mencegah Pengeroposan Tulang
mengeroposnya tulang atau yang lebih dikenal dengan istilah osteoporosis adalah kondisi dimana tubuh kehilangan banyak tulang. Osteoporosis terjadi saat tulang kehilangan banyak mineral.
Dalam kondisi ini kalsium lebih cepat hilang dibandingkan dengan kecepatan tubuh untuk menggantikannya akibatnya massa tulang menjadi berkurang sehingga mudah patah.
Nah si kecil hitam bermanfaat ini (red semut jepang) dapat membantu mencegah osteoporosis karena Kandungan enzim dalam semut Jepang dapat dijadikan salah satu solusi untuk mengobati penyakit ini. Masih ragu juga?
13. Mempercantik Kulit, Kuku, Dan Rambut
Benar kok anda tidak salah baca barusan, manfaat semut jepang juga bisa untuk mempercantik kulit, kuku, dan rambut hal ini dikarenakan kandungan protein yang dapat meregenerasi sel-sel yang telah mati dan menggantinya dengan sel-sel yang baru. Yakin anda tidak ingin terlihat lebih cantik? Mari anda buktikan dengan semut jepang sebagai pilihan yang bijak untuk kesehatan kulit, kuku, dan rambut anda.
14. Mencegah Dan Mengobati Penyakit Kanker
Seperti telah disindir dalam poin sebelumnya bahwa semut jepang dapat mencegah dan mengobati penyakit kanker. Kok bisa? Karena semut jepang memiliki kandungan berupa asam amino yang bermanfaat dalam membantu mencegah dan menghambat pertumbuhan tumor dan kanker. Tentu penyakit kanker mengerikan bukan? Anda dapat mencoba semut Jepang sebagai alternatif pengobatan kanker yang lebih terjangkau.
15. Meningkatkan Kesuburan
Bagi anda yang bermasalah dengan kesuburan silahkan anda boleh melirik semut jepang. asam amino yang terkandung didalamnya berguna dalam mengatur keseimbangan nitrogen yang diperlukan untuk kelancaran sistem reproduksi. Yuk dicoba!
16. Mengatasi Asam Urat
Kelebihan kadar asam urat di dalam tubuh akan menumpuk dan mengeras sehingga membentuk kristal-kristal asam urat di daerah persendian inilah yang menimbulkan rasa nyeri.
Selain menggunakan terapi pengobatan medis yang diberikan dokter menggunakan kandungan allupurinol. Nyatanya, semut jepangpun dapat mengatasi itu semua. Meski lagi-lagi belum ada penelitian medis lebih lanjut nyatanya, lagi-lagi banyak masyarakat yang telah membuktikan khasiat atau efek farmakologi dari semut jepang satu ini.
Cara Mengonsumsi Semut Jepang
Sebelum pengonsumsian semut jepang terlebih dulu kita harus mengetahui berapa dosis yang diperlukan agar mencapai efek terapi yang optimal. Penting untuk diperhatikan segala macam bentuk obat mempunyai dosisnya tersendiri demikian halnya dengan semut Jepang.
Lalu yang jadi pertanyaan berapakah dosis yang dianjurkan untuk mengonsumsi semut Jepang untuk dosis 1x konsumsi dalam kurun waktu 1 minggu, berikut dosisnya untuk masing-masing penyakit:
Penyakit Stroke
- 7-10 ekor semut Jepang
Penyakit darah tinggi dan diabetes
- 5-7 ekor semut Jepang
Penyakit hati, kolesterol, jantung
- Cukup 5 ekor sehari
Penyakit lainnya
- Cukup 3 ekor setiap hari.
Jika anda memiliki keberanian dan tidak jijik anda bisa langsung mengonsumsinya secara hidup-hidup. Bagaimana rasanya? Rasanya akan terasa sedikit pedas di lidah namun khasiatnya tidak main-main.
Tapi, Kalau anda merasa enggan mengonsumsinya dengan cara seperti diatas maka ada pilihan lain yang bisa dicoba seperti mencampurkannya dengan minuman hangat seperti air mineral atau teh, mencampurkannya pada makanan seperti nasi goreng, roti ataupun sesuai selera serta jika anda benar-benar sama sekali jijik anda bisa membeli semut Jepang yang telah dikemas dalam kapsul gelatin yang beredar di pasaran ataupun memasukkan sendiri semut Jepang ke dalam cangkang kapsul yang bisa dibeli di Apotek yang menjual alat-alat kesehatan.
Efek Samping Semut Jepang
1. Efek Panas
Rasa semut yang panas dapat menimbulkan efek samping yang panas sehingga membuat tubuh menjadi lemah namun perlu digarisbawahi bahwa itu akan terjadi jika pengonsumsian semut jepang tanpa dibarengi pengetahuan dosis yang tepat.
2. Menurunnya Kadar Gula Dalam Darah Yang Terlalu Signifikan
Bagi penderita diabetes hal ini wajib sekali diperhatikan alih-alih ingin menurunkan kadar gula dalam darah malah membuatnya lebih buruk karena tanpa pengetahuan dosis lazim yang tepat. Maka terlebih dulu, cari tahulah dosis yang tepat untuk penggunaannya.
3. Penurunan Hemoglobin
Hemoglobin sangat penting bagi tubuh karena membantu meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh namun, jika dosis yang diberikan tidak tepat maka akan menimbulkan malapetaka bagi tubuh.
4. Lemah syahwat
Nyeri di area sekitar kemaluan dapat terjadi karena cara pakai dan dosis yang tidak tepat. Kenapa bisa demikian? Hal ini dikarenakan otot-otot yang berada di area kemaluan memiliki tingkat kepekaan sangat sensitif bahkan untuk beberapa zat yang bisa memperlancar dan menguatkan aliran darah di sekitar area kemaluan. “Sola dosis venenum” hanya dosis yang membuat racun.
Demikian pembahasan mengenai manfaat semut Jepang bagi kesehatan yang baik untuk tubuh semoga bermanfaat bagi para pembaca dan mari kita mulai hidup sehat mulai dari sekarang karena mencegah lebih baik daripada mengobati.